Nama, Foto, dan Fakta Pemain Film Searching (2018)

Poster Searching
Loading...

Searching adalah film thriller psikologis yang disutradarai oleh Aneesh Chaganty. Film ini terbilang unik karena mengambil sudut pandang layar smartphone dan komputer. Searching bercerita tentang seorang ayah bernama David Kim yang berupaya menemukan putrinya yang berusia 16 tahun, Margot Kim, yang hilang entah ke mana. David pun mulai menelusuri keberadaan putrinya melalui riwayat internet Margot dan menanyai orang-orang yang kemungkinan dekat dengannya hingga dia menemukan satu fakta yang mengejutkan.

Searching (2018)

Berikut nama para pemeran utama film Searching beserta fotonya.

John Cho sebagai David Kim, suami Pamela Nam dan ayah Margot

John Cho

Debra Messing sebagai Detektif Rosemary Vick

Debra

Michelle La sebagai Margot Kim, putri Pamela Nam dan David

Michelle La

Sara Sohn sebagai Pamela Nam Kim, istri David dan ibu Margot

Loading...

Sara Sohn

Joseph Lee sebagai Peter

Joseph Lee

Fakta-fakta di balik film Searching:

# Searching premier di Festival Film Sundance pada tanggal 21 Januari 2018 dan segera sesudahnya Sony Pictures Worldwide Acquisitions membeli hak atas film ini.

# Film berdurasi 102 menit ini awalnya akan dirilis pada tanggal 3 Agustus 2018, namun diundur sampai tanggal 24 Agustus 2018.

# Searching mendapatkan rating PG-13 karena terdapat konten tematik serta referensi obat-obatan dan seksual, serta bahasa.

Searching (2018)1

# Secara umum Searching cukup diterima oleh kalangan moviegoer, dibuktikan dengan perolehan rating yang baik di situs Rotten Tomatoes dan Metacritic.

# Aktor utama John Cho adalah aktor kelahiran Seoul, Korea Selatan, yang lahir dengan nama Cho Yo-han. Dia telah tampil di banyak film Hollywood dan paling dikenal sebagai pemeran Harold Lee di film-film Harold & Kumar, John di film-film American Pie, dan Hikaru Sulu di film-film reboot Star Trek.

# Di Festival Film Sundance, Searching sukses memenangkan dua penghargaan, yaitu Alfred P. Sloan Feature Film Prize dan Audience Award.

# Apresiasi lain yang diterima film ini adalah nominasi Variety Piazza Grande Award dari Festival Film Internasional Locarno dan Audience Award dari Festival Film Sydney.

Loading...

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*