Film Bollywood – Sosmedmu https://www.sosmedmu.com Generasi Millennial Wed, 18 Jul 2018 03:39:43 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.6 https://www.sosmedmu.com/wp-content/uploads/2017/04/Sosmedmu-2-150x150.jpg Film Bollywood – Sosmedmu https://www.sosmedmu.com 32 32 Nama Pemain dan Fakta Unik Film Soorma (2018) https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-unik-film-soorma-2018/ https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-unik-film-soorma-2018/#respond Wed, 18 Jul 2018 03:39:43 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=4242 [...]]]> Soorma adalah film Bollywood bergenre drama sports biografis yang disutradarai oleh Shaad Ali. Film ini didasarkan pada kehidupan bintang hoki internasional India, Sandeep Singh, yang menjadi pemberitaan luas karena comeback luar biasanya pasca mengalami kejadian fatal. Dia menderita kelumpuhan dan harus menggunakan kursi roda selama dua tahun setelah menjadi korban insiden penembakan. Bagaimana usaha Sandeep dalam mengatasi rintangan ini dan memimpin negaranya di ajang hoki internasional?

Soorma

Nama para pemeran utama film Soorma:

Diljit Dosanjh sebagai Sandeep Singh

Tapsee Pannu sebagai Harpreet

Angad Bedi sebagai Bikramjeet Singh

Fakta-fakta film Soorma:

~ Ranveer Singh adalah pilihan utama untuk memerankan Sandeep Singh, namun aktor tampan itu menolaknya.

~ Di bulan November 2014, produser Chitrangda Singh membeli hak untuk membuat film biopic tentang mantan kapten hoki India, Sandeep Singh.

~ Untuk peran Harpreet, sineas awalnya menginginkan Ileana D’Cruz, namun dia terpaksa mundur karena jadwal syutingnya berbentrokan dengan jadwal syuting filmnya bersama Rajkumar Gupta.

~ Setelah gagal mengikat Ileana D’Cruz, sineas memburu Tapsee Pannu dan berhasil menguncinya untuk memerankan Harpreet mendampingi Diljit Dosanjh.

Soorma 1

~ Syuting Soorma dimulai di Shahabad pada bulan November 2017 dan dilanjutkan ke Chandigarh pada Desember 2017.

~ Untuk syuting terakhir yang melibatkan sebuah pertandingan hoki, unit produksi pindah ke kota Belgrade di Serbia dan syuting berlangsung selama 10 hari sebelum berakhir pada 24 Desember 2017.

~ Adegan-adegan hoki dikoreografi oleh Sandeep Singh bersama saudaranya, Bikramjit Singh.

~ Pembukaan Soorma di box office relatif lemah karena hanya mampu mengumpulkan 3,2 crore atau 32 juta rupee.

~ Musik lagu ini diaransemen oleh Shankar–Ehsaan–Loy, sedangkan liriknya dikerjakan oleh Gulzar.

~ Kontestan acara pencarian bakat Rising Star, Hemant Brijwasi dan Akhtar Bersaudara, ditawari menyanyikan dua soundtrack oleh Shankar Mahadevan dan Diljit Dosanjh untuk film ini, yaitu “Pardesiya” dan “Flicker Singh.”

~ Soorma adalah film keempat aktor Punjabi, Diljit Dosanjh, setelah dia debut di tahun 2016 lewat film Udta Punjab yang membawanya meraih penghargaan Debutan Pria Terbaik di ajang Filmfare Awards 2017.

]]>
https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-unik-film-soorma-2018/feed/ 0
9 Film Terbaru Bollywood di Paruh Kedua Tahun 2018 https://www.sosmedmu.com/9-film-terbaru-bollywood-di-paruh-kedua-tahun-2018/ https://www.sosmedmu.com/9-film-terbaru-bollywood-di-paruh-kedua-tahun-2018/#respond Sun, 20 May 2018 15:26:50 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=3954 [...]]]> Menjelang paruh kedua 2018, sineas Bollywood kian gencar merilis film-film top mereka yang digadang-gadang akan menjadi film box office selanjutnya. Untuk paruh kedua tahun 2018, kita akan bisa menyaksikan penampilan Salman Khan, Ranbir Kapoor, Irrfan Khan, Akshay Kumar, dan lain-lain. Nah berikut adalah ulasan sembilan film terbaru India (Bollywood) yang siap menggebrak layar lebar.

1. Parmanu: The Story of Pokhran (rilis: 25 Mei)

Bintang utama: John Abraham, Diana Penty, Boman Irani

Parmanu The Story of Pokhran

Parmanu: The Story of Pokhran adalah film militer yang didasarkan pada kisah ledakan uji bom nuklir yang dilakukan tentara India di Pokhran pada tahun 1988. John Abraham berperan sebagai Kapten Ashwat Rana, sementara Diana Penty berperan sebagai Kapten Ambalika. Parmanu awalnya akan dirilis pada tanggal 8 Desember 2017, namun diundur demi menghindari bentrok dengan film blockbuster Padmaavat.

2. Veere Di Wedding (1 Juni)

Bintang utama: Kareena Kapoor Khan, Sonam Kapoor, Swara Bhaskar, Shikha Talsania

Veere Di Wedding

Film komedi yang dibintangi empat aktris cantik ini bercerita tentang pencarian cinta dan persahabatan. Pengembangan Veere Di Wedding sudah dilakukan sejak tahun 2015 ketika aktris Sonam Kapoor mengisyaratkan akan bekerjasama dengan adiknya, Rhea Kapoor. Proyek sempat ditunda karena Kareena hamil. Syuting akhirnya bisa dimulai pada September 2017.

3. Race 3 (15 Juni)

Bintang utama: Anil Kapoor, Salman Khan, Bobby Deol, Jacqueline Fernandez, Daisy Shah, Saqib Saleem

Race 3

Film action thriller ini adalah film ketiga dari seri film Race yang sukses di box office. Race 3 akan dirilis pada 15 Juni 2018, bertepatan dengan hari raya Idul Fitri. Syuting dilakukan di Abu Dhabi selama 35 hari di enam lokasi berbeda, termasuk Emirates Palace. Secara singkat, film ini menceritakan seorang tuan tanah yang disabotase kriminal.

NEXT

]]>
https://www.sosmedmu.com/9-film-terbaru-bollywood-di-paruh-kedua-tahun-2018/feed/ 0
7 Film Bollywood Terbaru 2018 yang Dibintangi Aktor Tampan https://www.sosmedmu.com/7-film-bollywood-terbaru-2018-yang-dibintangi-aktor-tampan/ https://www.sosmedmu.com/7-film-bollywood-terbaru-2018-yang-dibintangi-aktor-tampan/#respond Wed, 07 Mar 2018 03:15:22 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=3293 [...]]]> India adalah gudangnya aktor tampan, mulai dari generasi Aamir Khan, Shah Rukh Khan, Salman Khan, Akshay Kumar, Ajay Devgn, Saif Ali Khan, hingga generasi Varun Dhawan, Ranveer Singh, Shahid Kapoor, dan lainnya. Nah pasti kalian semua penasaran kan dengan film-film terbaru mereka di awal tahun 2018 ini?

Film India 2018

Untuk awal sampai tengah tahun, kita bisa menonton aksi Saif, Ranveer, Shahid, Akshayumar, Ajay, John Abraham, dan Varun. Sedangkan untuk SRK, Aamir, Salman, dan lainnya bisa kita tonton di paruh kedua tahun 2018. Nah kita nikmati yang sudah ada dulu yuk!

1. Kaalakaandi (Saif Ali Khan)

Kaalakaandi (Saif Ali Khan)

Di film bernuansa black comedy ini, Saif Ali Khan berpasangan dengan aktris debutan Sobhita Dhulipala dari film Raman Raghav 2.0. Penampilan Saif mendapat pujian luas dari media meski skenario film ini dianggap ‘kurang matang.’ Berlatar di Mumbai, Saif berperan sebagai Rileen, seorang pria yang mengidap kanker perut dan hanya punya waktu beberapa hari saja untuk hidup.

2. Padmaavat (Ranveer Singh, Shahid Kapoor)

Padmaavat (Ranveer Singh, Shahid Kapoor)

Dua aktor muda nan tampan, Ranveer Singh dan Shahid Kapoor, dikasting mendampingi Deepika Padukone dalam sebuah epos kolosal ini. Film ini mengisahkan Ratu Rajput, Rani Padmavati, yang dikenal luas karena kecantikannya. Dia adalah istri Maharawal Ratan Singh, (Shahid). Kecantikan Padmavati membuat Sultan Alauddin Khilji (Ranveer) menyerang kerajaannya untuk merebutnya.

3. Pad Man (Akshay Kumar)

Pad Man (Akshay Kumar)

Aktor brilian dengan sejuta peran, Akshay Kumar, kembali ke layar lebar dengan peran menarik. Dia memerankan Lakshmikant Chauhan yang terinspirasi dari sosok nyata Arunachalam Muruganantham, seorang aktivis sosial dari daerah Tamil Nadu yang menemukan pembalut wanita murah. Pad Man fokus pada kisah hidup Lakshmikant dan penemuannya itu.

4. Raid (Ajay Devgn)

Raid (Ajay Devgn)

Raid adalah sebuah film drama kriminal yang dibintangi Ajay dengan Ileana D’Cruz. Film yang dirilis pada pertengahan Maret ini didasarkan pada kisah nyata dan menceritakan Amay Patnaik, seorang petugas pajak yang idealis dan tak kenal takut yang melakukan penggerebekan secara non-stop di mansion Tauji, orang paling kuat dan berpengaruh di daerah Lucknow.

5. Parmanu: The Story of Pokhran (John Abraham)

Parmanu The Story of Pokhran

Film ini didasarkan pada kisah nyata uji ledakan bom nuklir pertama yang dilakukan tentara India di daerah Pokhran pada tahun 1998. Aktor gagah John Abraham bermain bersama Diana Penty dan Boman Irani. Parmanu: The Story of Pokhran awalnya akan dirilis pada Desember tahun lalu, namun diundur sampai April karena studio tidak ingin bentrok dengan film berbudget raksasa, Padmaavat.

6. October (Varun Dhawan)

October

Film terbaru Varun Dhawan ini sangat dinanti fans dan pemirsa, karena itulah sineas masih merahasiakan plotnya. Yang pasti, Varun akan bermain bersama Banita Sandhu. Kru dan pemain sudah menyelesaikan syutingnya pada bulan November 2017 dan film ini akan segera hadir di bioskop pada tanggal 13 April 2018.

7. Baazaar (Saif Ali Khan)

Baazaar (Saif Ali Khan)

Ini adalah film kedua Saif di tahun 2018 ini. Dia akan berbagi peran denga debutan Rohan Mehra, Chitrangada Singh, serta Radhika Apte. Tak banyak yang bisa diungkapkan dari film ini selain latar belakangnya yang berkisar pada persoalan uang, kekuasaan, dan bisnis, yang sebagian besar didasarkan pada pasar saham.

]]>
https://www.sosmedmu.com/7-film-bollywood-terbaru-2018-yang-dibintangi-aktor-tampan/feed/ 0
10 Film Box Office Bollywood Terlaris Sepanjang Masa (Updated 2017) https://www.sosmedmu.com/10-film-box-office-bollywood-terlaris-sepanjang-masa-updated-2017/ https://www.sosmedmu.com/10-film-box-office-bollywood-terlaris-sepanjang-masa-updated-2017/#respond Tue, 19 Dec 2017 05:45:47 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=2513 [...]]]> Industri film berbahasa Hindi yang berbasis di Mumbai adalah Bollywood. Bollywood merupakan produser film terbesar di seluruh India dan bahkan salah satu yang terbesar di dunia. Bollywood sudah jauh mengungguli film-film lokal India berbahasa Tamil, Telugu, Bengal, Kannada, Malayalam, dan banyak lainnya. Hal ini tak lepas dari keseriusan studio dan sineas dalam menggarap film-film berlevel internasional dengan menghadirkan deretan aktor berkelas.

Film India 2017

Bollywood telah menghasilkan banyak sekali film populer, namun sepuluh ini adalah yang paling laris di box office.

10. Kick (2014) – 4,02 miliar rupee

Kick

Di peringkat sepuluh ada Kick, film action yang dibintangi oleh Salman Khan bersama Jacqueline Fernandez, Randeep Hooda, dan Nawazuddin Siddiqui. Meski berstatus sebagai remake resmi film Telugu berjudul sama dari tahun 2009, versi Bollywood ini ternyata justru meledak di box office. Salman berperan sebagai Devi Lal Singh alias Devil, seorang pencuri legendaris yang menargetkan orang-orang kaya yang berhubungan dengan Shiv Gajra, seorang pebisnis korup.

9. Dilwale (2015) – 4,08 miliar rupee

Dilwale

Pasangan emas Bollywood, Shah Rukh Khan dan Kajol, masih amat dicintai publik hingga comeback mereka setelah bertahun-tahun pun sukses menarik jutaan penonton. Film tentang pasangan cinta dari dua keluarga yang saling berkonflik ini menjadi film terlaris kedua SRK setelah Chennai Express. Lagu utama, “Gerua,” juga menuai sukses di chart musik. Uniknya, pemasukan domestik film ini justru lebih rendah jika dibandingkan pemasukan luar negerinya, membuat SRK dan Kajol sama-sama kecewa.

8. Chennai Express (2013) – 4,23 miliar rupee

Chennai Express

Seperti disinggung di atas, Chennai Express adalah film terlaris Shah Rukh Khan sepanjang masa. SRK berkolaborasi Deepika Padukone yang sebelumnya pernah dia gaet untuk membintangi film Om Shanti Om di tahun 2007. Ini adalah cerita tentang perjalanan seorang pria dari Mumbai ke Rameshwaram, dan dalam perjalanan itu dia jatuh cinta pada putri seorang mafia lokal. Film ini diproduksi oleh istri SRK, Gauri Khan, di bawah bendera Red Chillies Entertainment.

7. Prem Ratan Dhan Payo (2015) – 4,32 miliar rupee

Prem Ratan Dhan Payo

Film romantis ini memasang duet Salman Khan dan Sonam Kapoor sebagai pemeran utama. Salman sendiri sebelumnya sudah tiga kali berkolaborasi dengan sutradara Sooraj Barjatya. Menurut laporan, film ini terinspirasi dari film Korea Selatan, Masquerade, yang didasarkan pada novel The Prisoner of Zenda karya Anthony Hope. Salman berperan sebagai seorang putra mahkota bernama Yuvraj Vijay Singh yang sebentar lagi akan diangkat menjadi raja, namun karena perangainya yang kaku dan keras kepala dia sering bermasalah dengan tunangannya, putri Maithili, serta dengan saudara-saudaranya.

6. 3 Idiots (2009) – 4,59 miliar rupee

3 Idiots

Tak salah Aamir Khan disebut sebagai raja box office Hollywood karena empat film yang dibintanginya masuk 10 besar film Bollywood terlaris sepanjang masa. 3 Idiots salah satunya. Film drama komedi ini mengisahkan persahabatan antara tiga mahasiswa dari jurusan teknik yang memuat satire terhadap sistem pendidikan Asia yang penuh tekanan. Skenario film ini terinspirasi dari novel Five Point Someone karya Chetan Bhagat. 3 Idiots sukses mengemas enam penghargaan di Filmfare Awards dan tiga penghargaan di National Film Awards.

5. Dhoom 3 (2013) – 5,89 miliar rupee

Dhoom 3

Ini merupakan film ketiga dari seri film thriller action Dhoom yang selalu sukses secara komersial. Di sini Aamir berperan ganda sebagai penjahat utama, Sahir Khan alias Samar Khan. Dia adalah seorang perampok tangguh yang sudah mengobrak-abrik kota Chicago. Dia selalu meninggalkan pesan berbahasa Hindi dan sebuah topeng badut di setiap aksinya. Kepolisian Chicago yang kewalahan dengan aksi Sahir kemudian memanggil Jai Dixit dan rekannya, Ali, untuk memburu Sahir. Tapi Sahir bukanlah perampok amatiran yang mudah diciduk.

4. Sultan (2016) – 5,892 miliar rupee

Sultan

Salman Khan yang dikenal dengan tubuh atletisnya kali ini harus meningkatkan massa ototnya karena dia harus berperan sebagai seorang pegulat bernama Sultan Ali Khan. Dia adalah pegulat paruh bayah yang dulu pernah sukses dan kini menjalani kehidupan biasa di kota kecil Haryana. Dia sebenarnya sudah pensiun, tapi tawaran menarik datang padanya, yaitu berkompetisi di gulat gaya bebas. Dengan iming-iming hadiah yang besar, Sultan pun setuju dan melatih fisiknya lagi di Delhi. Sultan sekali lagi akan menjadi sensasi nasional.

3. Bajrangi Bhaijaan (2015) – 6,30 miliar rupee

Bajrangi Bhaijaan

Film drama komedi arahan Kabir Khan ini memasang Salman Khan sebagai Bajrangi, seorang pemeluk dewa Hindu, Hanuman, yang bertekad untuk membawa gadis bisu Pakistan (diperankan Harshaali Malhotra) yang terpisah dengan orangtuanya di India, kembali ke kampung halamannya di Pakistan. Dua aktor top, Nawazuddin Siddiqui dan Kareena Kapoor Khan, juga dikasting untuk menyokong penampilan Salman dan Harshaali. Ketika ditayangkan di Star Gold, Bajrangi Bhaijaan sukses menjadi film Bollywood yang paling banyak ditonton dalam sejarah pertelevisian India.

2. PK (2014) – 8,54 miliar rupee

PK

Tema yang sangat unik dengan penampilan fenomenal Aamir Khan menjadi kunci kesuksesan film PK. Kisahnya, seorang alien humanoid yang disebut PK mendarat di bumi (Rajasthan) dalam misi penelitian. Singkat cerita, PK kemudian berteman dengan seorang jurnalis televisi dan dia mulai mempertanyakan berbagai dogma dan keyakinan agama yang ada dalam masyarakat India. PK adalah film India pertama yang sukses menembus pemasukan tujuh miliar rupee dan 100 juta dolar AS di seluruh dunia. PK kokoh di puncak film terlaris India hingga dikalahkan oleh film Aamir lainnya, Dangal.

1. Dangal (2016) – 21 miliar rupee

Dangal

Dan Aamir Khan menegaskan statusnya sebagai superstar Bollywood melalui film Dangal yang sejauh ini sudah mengoleksi 21 miliar rupee, sangat jauh meninggalkan PK. Pesaing terdekat Dangal adalah film Telugu-Tamil, Baahubali 2: The Conclusion, yang mengumpulkan 17 miliar rupee. Didasarkan secara longgar pada kisah keluarga Phogat, ini adalah cerita tentang pegulat amatir, Mahavir Singh Phogat, yang melatih putri-putrinya, Geeta Phogat dan Babita Kumari, menjadi pegulat level dunia. Berbagai rekor telah dicetak Dangal hingga film ini pun sukses memuncaki daftar film India (global) sekaligus film Bollywood paling laris sepanjang masa.

]]>
https://www.sosmedmu.com/10-film-box-office-bollywood-terlaris-sepanjang-masa-updated-2017/feed/ 0
Nama Pemain dan Fakta Film Kuch Kuch Hota Hai (1998) | Bollywood https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-film-kuch-kuch-hota-hai-1998-bollywood/ https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-film-kuch-kuch-hota-hai-1998-bollywood/#respond Sat, 30 Sep 2017 14:34:47 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=1840 [...]]]> Film romantis klasik dari India ini sangat populer di banyak negara, termasuk Indonesia. Tak cuma ceritanya yang menarik, lagu-lagu Kuch Kuch Hota Hai juga booming dan tetap disukai orang walau sudah hampir 20 tahun kita dengar. Film arahan Karan Johar ini semakin membesarkan nama trio superstar India yang sangat kondang, yaitu Shah Rukh Khan, Kajol, dan Rani Mukerji. Film ini mengisahkan kisah asmara muda-mudi di kampus yang terjerat cinta segitiga, yaitu Rahul, Anjali, dan Tina.

Kuch Kuch Hota Hai

Rahul adalah sahabat Anjali dan diam-diam Anjali menyukai Rahul. Namun Rahul sudah mengincar Tina, mahasiswi baru dari Oxford yang merupakan putri kepala kampus. Mengetahui itu Anjali patah hati dan memutuskan pergi, sedangkan Rahul akhirnya menikahi Tina. Namun Tina meninggal dunia ketika melahirkan anak pertamanya dengan Rahul, yang diberi nama Anjali. Kelak ketika dewasa, Anjali kecil berperan besar dalam menyatukan kembali ayahnya dengan sahabatnya dulu, Anjali.

Nama para pemeran utama Kuch Kuch Hota Hai:

Shah Rukh Khan, pemeran karakter Rahul Khanna

Kajol, pemeran karakter Anjali Sharma

Rani Mukerji, pemeran karakter Tina Malhotra

Salman Khan, pemeran karakter Aman Mehra

Sana Saeed, pemeran karakter Anjali Khanna

Beberapa fakta di balik film Kuch Kuch Hota Hai

# Sana Saeed (kelahiran 22 September 1988), pemeran putri Rahul alias Shah Rukh Khan, melakukan debut aktingnya di film ini. Sana kini lebih sering muncul di acara-acara TV dibandingkan bermain film.

# Karan Johar adalah sutradara debutan yang punya ambisi besar di film ini, yaitu menetapkan level baru dalam style sinema India. Dan dia sukses melakukannya.

# Popularitas luar biasa film ini membuat studio juga sukses meraup pemasukan besar. Diproduksi dengan budget 100 juta rupee, Kuch Kuch Hota Hai mampu mendulang pendapatan hingga lebih dari 1 miliar rupee.

# Secara umum film ini diterima secara positif oleh para kritikus, namun mereka memberikan pujian khusus pada penampilan Kajol sebagai Anjali.

# Di luar India, film ini menjadi film terlaris Bollywood sebelum dipatahkan oleh film Karan Johar lainnya, Kabhi Khushi Kabhie Gham…, yang juga dibintangi Shah Rukh Khan dan Kajol.

# Sejak awal Karan Johar memang mengincar Shah Rukh Khan untuk memerankan Rahul setelah dia mengamati penampilan SRK dalam pembuatan film Dilwale Dulhania Le Jayenge.

# Pengkastingan peran Tina sedikit lebih lama karena berbagai aktris yang ditawari menolak, termasuk Twinkle Khanna, Aishwarya Rai, dan Karisma Kapoor. Aditya Chopra dan Shah Rukh Khan yang mengamati bakat dan kecantikan Rani Mukerji di film Raja Ki Aayegi Baraat pun menyodorkannya pada Karan Johar.

# Peran sebagai Aman Mehra sempat ditawarkan pada Saif Ali Khan, Ajay Devgan, dan Chandrachur Singh yang semuanya kompak menolak.

# Kru film ini begitu muda dan miskin pengalaman, khususnya sutradara Karan Johar, hingga Shah Rukh Khan yang saat itu sudah berstatus bintang harus menjelaskan teknik-teknik pemfilman dasar padanya.

# Saat menampilkan adegan bersepeda di lagu “Yeh Ladka Hai Deewana,” Kajol kehilangan kendali atas sepedanya. Dia lalu terjatuh hingga pingsan dan lututnya terluka.

]]>
https://www.sosmedmu.com/nama-pemain-dan-fakta-film-kuch-kuch-hota-hai-1998-bollywood/feed/ 0
Nama dan Foto Pemain Film Toilet: Ek Prem Katha (2017) | Bollywood https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-toilet-ek-prem-katha-2017-bollywood/ https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-toilet-ek-prem-katha-2017-bollywood/#respond Sat, 26 Aug 2017 02:54:07 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=1469 [...]]]> Toilet: Ek Prem Katha atau Toilet: A Love Story adalah film India yang disutradarai Shree Narayan Singh. Dirilis pada tanggal 11 Agustus 2017, ini merupakan film komedi satir yang mendukung usaha Perdana Menteri India, Swachh Bharat Abhiyan, untuk meningkatkan kesehatan sanitasi masyarakat, dengan fokus utama pemberantasan kebiasan BAB di tempat umum yang marak di daerah pedesaan India. Film ini sukses secara finansial dan berhasil mencetak pendapatan box office mencapai 1,9 miliar rupee.

Film Toilet

Film ini digarap oleh Siddharth Singh dan Garima Wahal, duo penulis yang pernah mengerjakan skenario film Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela di tahun 2013. Toilet: Ek Prem Katha sendiri memiliki kesamaan cerita dengan kejadian nyata, di mana seorang pengantin baru bernama Priyanka Bharti (19 tahun) memutuskan kabur dari rumah suaminya hanya karena tidak ada toilet di sana. Namun menjelang credit akhir Toilet, ada penjelasan bahwa film ini didasarkan pada kisah Anita Narre dari Madhya Pradesh yang menolak kembali ke rumah suaminya, Shivram, karena tidak punya toilet.

Di film ini, seorang pemuda bernama Keshav harus ‘menderita’ karena berbagai klenik yang dipercayai ayahnya, seperti ketika dia disuruh menikahi kerbau hitam agar keberuntungannya meningkat. Keshav lantas bertemu seorang gadis cantik, Jaya, dan langsung jatuh cinta. Namun lagi-lagi ayah Keshav meminta syarat aneh, yaitu hanya gadis berjempol dua saja yang boleh menikah dengannya. Keshav pun mencari jempol palsu untuk dipakai Jaya dan mereka akhirnya menikah. Namun keesokan harinya Jaya marah karena di rumah Keshav ternyata tak ada toilet. Dengan frustrasi dia memutuskan pulang ke rumah orangtuanya. Apa yang akan dilakukan Keshav?

Berikut nama dan foto para pemeran utama film Toilet: Ek Prem Katha atau Toilet: A Love Story.

Akshay Kumar, pemeran karakter Keshav Sharma

Akshay Kumar

Bhumi Pednekar, pemeran karakter Jaya Sharma (née Joshi)

Bhumi Pednekar

Divyendu Sharma, pemeran karakter Narayan (“Naru”) Sharma

Divyendu Sharma

Anupam Kher, pemeran karakter Dinanath (“DJ Kakka”) Joshi

Anupam Kher

Sudhir Pandey, pemeran karakter Pandit Vimalnath Sharma

Sudhir-Pandey

Demikianlah daftar pemain utama film Toilet: Ek Prem Katha yang perlu Anda ketahui. Tertarik menontonnya?

]]>
https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-toilet-ek-prem-katha-2017-bollywood/feed/ 0
Nama dan Foto Pemain Film Kaabil (2017) | Bollywood https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-kaabil-2017-bollywood/ https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-kaabil-2017-bollywood/#respond Fri, 05 May 2017 16:22:40 +0000 http://www.sosmedmu.com/?p=208 [...]]]> Kaabil adalah film romantis India yang disutradarai oleh Sanjay Gupta dan diproduseri oleh Rakesh Roshan di bawah bendera FilmKraft Productions. Film yang dirilis pada 25 Januari 2017 ini mengisahkan Rohan Bhatnagar, seorang pemuda periang dan baik hati yang buta sejak lahir. Untuk menyambung hidup, Rohan bekerja sebagai seniman sulih suara. Melalui temannya, Rohan bertemu dengan seorang gadis bernama Supriya Sharma yang juga buta. Cinta mereka dimulai pada saat itu dan keduanya pun akhirnya menikah.

Kaabil

Kaabil diproduksi dengan anggaran 350 juta rupee dan menghasilkan pemasukan box office sekitar 1,47 miliar rupee. Kesuksesan Kaabil tak lepas dari temanya yang unik serta kehadiran Hrithik Roshan sebagai pemeran utamanya. Kaabil juga menjadi film India pertama yang diskrining di Pakistan setelah pencekalan film-film Bollywood di sana pasca serangan teror Uri pada tahun 2016.

Inilah para pemeran utama film Kaabil yang perlu Anda kenal.

Hrithik Roshan, pemeran karakter Rohan Bhatnagar

Hrithik Roshan

Yami Gautam, pemeran karakter Su/Supriya Sharma/Supriya Bhatnagar

Yami Gautam

Ronit Roy, pemeran karakter Madhavrao Shellar

Ronit Roy

Rohit Roy, pemeran karakter Amit Shellar

Rohit Roy

Itulah deretan para pemain film Kaabil. Jika Anda penasaran dengan kisah hubungan asmara dua orang tunanetra yang saling jatuh cinta ini, tonton saja Kaabil, dijamin takkan mengecewakan. Salam Bollywood!

]]>
https://www.sosmedmu.com/nama-dan-foto-pemain-film-kaabil-2017-bollywood/feed/ 0