15 Film Action Korea Terbaru di Tahun 2017 yang Perlu Ditonton!

Loading...

Film Korea punya cakupan tema yang lebih luas dan realistis dibandingkan serial drama Korea Selatan. Di layar lebar, semua tema bisa digarap tanpa perlu memikirkan sensor televisi. Adegan-adegan kekerasan yang brutal juga bisa disajikan di film secara lebih leluasa. Itulah kenapa jika kalian sangat suka dengan film laga alias action, sinema Korea tak bisa dikesampingkan. Di tahun 2017, ada beberapa film action Korea yang sangat diterima moviegoer Asia. Apa saja itu? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Real

Real

Film thriller noir action ini merupakan film terakhir Kim Soo-hyun sebelum mengikuti wajib militer. Dia ditemani banyak aktor top, mulai dari Sung Dong-il, Lee Sung-min, Sulli, hingga Jo Woo-jin.

Real bercerita tentang Jang Tae-yeong, seorang problem solver yang punya kasino besar. Dia menderita gangguan kepribadian ganda yang membuatnya meminta bantuan pada Dr. Choi Jin-ki. Untuk melenyapkan kepribadian lain dari Tae-yong yang sangat mengganggu itu, Dr. Choi mengusulkan satu rencana bagus, namun punya satu konsekuensi fatal.

2. The Merciless

The Merciless

Film laga kriminal ini dibintangi oleh Sol Kyung-gu dan Im Si-wan. The Merciless menceritakan kisah persahabatan dan pengkhianatan antara seorang pemimpin narapidana dengan seorang narapidana baru yang bekerjasama untuk menguasai gang penjara.

Sebelum dirilis di bioskop, film ini sudah laku terjual ke 85 negara termasuk beberapa negara Eropa. Ketika ditayangkan di Festival Film Cannes 2017, The Merciless mendapatkan standing ovation dari audiens selama tujuh menit. Sol Kyung-gu menang beberapa penghargaan, termasuk Aktor Terbaik dari Grand Bell Awards ke-54.

3. The Villainess

The Villainess

Film action garapan sutradara Jung Byung-gil ini juga diputar di Festival Film Cannes 2017. Dibintangi Kim Ok-bin, film ini menceritakan sepak terjang Sook-hee, seorang pembunuh wanita yang sudah dilatih sejak kecil untuk membunuh.

Loading...

Setelah berhasil mengalahkan bos penjahat bernama Park dan seluruh anak buahnya, Ok-bin ditangkap polisi dan dijebloskan ke penjara. Dia mencoba kabur, namun digagalkan seorang pengkhianat bernama Kwon-sook. Ok-bin kemudian menyadari bahwa dirinya sudah dioperasi plastik dan dia dijadikan sleeper agent oleh badan intelijen Korea yang berjanji untuk memberinya kebebasan setelah 10 tahun bertugas kelak.

4. Fabricated City

Fabricated City

Aktor laga yang tengah naik daun, Ji Chang-wook, membintangi Fabricated City sebelum mengikuti wajib militer. Bintang drama yang tampan ini berperan sebagai Kwon Yoo, seorang pria pengangguran yang ternyata adalah gamer papan atas yang tak terkalahkan.

Dalam suatu kejadian, Kwon Yoo mendapati dirinya menjadi tersangka pembunuhan serta pemerkosaan terhadap siswi SMA. Polisi pun menciduknya, tapi dia baru sadar bahwa itu semua adalah jebakan dari sebuah korporasi besar. Dengan bantuan dua rekannya, seorang gamer bernama Demolition dan seorang peretas bernama Yeo-Wool, Kwon Yoo pun berusaha mengungkap kebenaran sekaligus membersihkan namanya.

5. The King

The King

Dua aktor flamboyan, Jo In-sung dan Jung Woo-sung, dipasangkan untuk membintangi film thriller politik ini. The King bercerita tentang seorang pria dari keluarga miskin, Park Tae-soo. Dia berusaha menjadi jaksa setelah tahu bahwa kekuasaan adalah hal paling penting dalam hidup serta simbol kedigdayaan di era 90-an.

Setelah melalui banyak hal, Tae-soo pun bisa menjadi seorang jaksa, tapi hidupnya tak lebih baik dari seorang karyawan kantoran biasa. Suatu ketika dia mendapat kesempatan untuk bergabung dengan kelompok jaksa kakap yang punya kekayaan dan kekuasaan. Perlahan Tae-soo pun mendaki puncak hirarki sambil menyaksikan kekerasan yang terjadi di sekitarnya.

NEXT

Loading...

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*